Jatim Times Network Logo
Poling Pilkada 2024 Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Poling Pilkada 2024
Serba Serbi

Kalender Jawa Weton Senin Kliwon, 7 Juli 2025: Sifat, Rezeki, dan Jodoh yang Cocok

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : Dede Nana

07 - Jul - 2025, 07:28

Placeholder
Kalender Juli 2025. (Foto: iStock)

JATIMTIMES - Dalam budaya Jawa, weton atau hari kelahiran seseorang dipercaya memiliki pengaruh terhadap karakter, rezeki, jodoh, hingga arah kehidupan. Hari ini, Senin (7/7/2025), dalam penanggalan Jawa bertepatan dengan weton Senin Kliwon, yang memiliki nilai neptu 12.

Berdasarkan kalender Jawa, tanggal hari ini juga bertepatan dengan 11 Sura 1959 Jawa, berada dalam Tahun Dal, Bulan Sura, dan masuk ke dalam Wuku Wuye. Weton Senin Kliwon memiliki neptu 12, yang berasal dari gabungan nilai Senin (4) dan Kliwon (8). 

Baca Juga : Gagal Sekali Bukan Berarti Gagal Selamanya

Orang yang lahir di hari ini umumnya dikenal memiliki karakter sederhana, pemikir, dan suka menolong, meskipun terkadang bisa mudah tersinggung dan keras dalam memegang prinsip.

Dalam primbon Jawa, weton ini berada di bawah pengaruh pancaroba batin Lakuning Lintang, yang menggambarkan seseorang yang memiliki kecerdasan, cepat menyerap ilmu, serta suka mempelajari hal-hal baru. Namun, orang dengan weton ini juga bisa mengalami kebimbangan jika dihadapkan pada banyak pilihan.

Sementara itu, pancasuda atau unsur pembawaan batin weton ini dikenal dengan Tunggak Semi, yang menggambarkan pribadi berjiwa perintis. Senin Kliwon tidak mudah menyerah dan selalu mencari jalan keluar dalam menghadapi tantangan.

Weton Senin Kliwon hari ini juga berada di Wuku Wuye, yang dalam primbon Jawa dilambangkan dengan Bathara Mahadewa. Karakter umum dari wuku ini adalah mudah tersinggung, sensitif, dan memiliki pengaruh yang kuat terhadap sekelilingnya.

Wuku ini juga dilambangkan dengan simbol buah timun jatuh dari pohon, yang berarti orang dengan pengaruh wuku ini sering mendapat rezeki tak terduga, tetapi bisa cepat habis jika tidak dikelola dengan bijak. Karakter lainnya yang melekat adalah keris runcing tertutup kain, yang berarti penuh rahasia dan berhati-hati dalam berbicara.

Dari sisi rezeki, weton Senin Kliwon dikenal memiliki potensi yang baik, terutama jika mampu mengendalikan emosi dan menjaga fokus dalam pekerjaan. Rezeki akan datang melalui usaha keras dan keteraturan hidup.

Baca Juga : Norris Menang di Kandang Sendiri, Nico Hulkenberg Cetak Podium Pertama

Karier yang cocok untuk weton ini antara lain di bidang pendidikan, penelitian, konsultan, tenaga medis, serta profesi yang membutuhkan ketekunan dan rasa empati tinggi, seperti psikolog atau pekerja sosial.

Bagi yang ingin terjun ke dunia bisnis, disarankan memilih bidang yang berhubungan dengan pengetahuan, komunikasi, atau jasa pelayanan. Seperti percetakan, pelatihan, atau usaha makanan sehat.

Dalam perjodohan, weton Senin Kliwon dengan neptu 12 paling serasi dengan pasangan yang memiliki neptu 13, 14, 15, hingga 18. Beberapa weton yang dinilai cocok antara lain, Rabu Pon, Jumat Wage, Minggu Legi, Selasa Pahing, Kamis Kliwon, dan Sabtu Legi.


Topik

Serba Serbi kalender jawa weton senin kliwon karakter weton



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Tulungagung Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Binti Nikmatur

Editor

Dede Nana

Serba Serbi

Artikel terkait di Serba Serbi