Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Long Weekend Volume Tertinggi, 124.123 Kendaraan Masuk Kota Batu

Penulis : Irsya Richa - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

05 - Jun - 2023, 21:20

Padatnya arus kendaraan di Kota Batu. (Foto: Irsya Richa/ MalangTIMES)
Padatnya arus kendaraan di Kota Batu. (Foto: Irsya Richa/ MalangTIMES)

JATIMTIMES - Selama libur panjang pada 1-4 Juni 2023 lalu, sebagai surganya destinasi wisata arus lalu lintas mengalami kepadatan di Kota Batu. Tercatat kunjungan tertinggi pada Sabtu 3 Mei 2023 mencapai 124.123 kendaraan yang masuk ke Kota Batu.

Angka tersebut merupakan data Dinas Perhubungan Kota Batu. Jumlah tersebut bahkan lebih tinggi dibandingkan selama libur lebaran lalu.

Baca Juga : Meski Belum Diperbolehkan, Kendaraan R4 Masih Nekat Lewat Jalur Alternatif Klemuk

Rinciannya pada 1 Juni terdapat 99.596 unit kendaraan. Lalu 2 Juni mengalami peningkatan sebanyak 101.739. “Hari Sabtunya puncak tingginya kepadatan di Kota Batu,” ungkap Kepala Dishub Kota Batu, Imam Suryono.

Sementara pada 4 Juni mengalami penurunan jumlah 93.530 unit. Namun pada 26-31 Mei volume kendaraan mengalami peningkatan cukup tinggi. Mengingat ujian telah usai, sehingga banyak rombongan sekolah berwisata di Kota Batu.

Rinciannya pada 26 Mei terdapat 97.220 unit kendaraan masuk Kota Batu dalam sehari. Pada 27 Mei jumlah itu naik cukup tinggi mencapai 110.492 unit.

Namun pada 28 Mei volume kendaraan mulai turun yakni 103.071 unit. Selanjutnya 98.463 unit kendaraan masuk Kota Batu pada 29 Mei, kembali naik 99.142 di tanggal 30 Mei. Dan turun 95.700 unit kendaraan pada 31 Mei.

Baca Juga : Pasar Induk Among Tani: Ada Zona Kuliner Lengkap Bonus Pemandangan Ciamik

“Dalam sepekan 26 Mei-4 Juni tercatat 1.023.049 unit kendaraan memadati jalanan di Kota Batu,” ucap Imam, Senin (5/6/2023).


Topik

Peristiwa Lalu Lintas kota batu wisata wisata kota batu


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Tulungagung Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

Sri Kurnia Mahiruni