Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Kesehatan

Cukup Dengan Bahan di Dapur, Kalian Bisa Lenturkan Pembuluh Darah dan Pengencer Darah

Penulis : Irsya Richa - Editor : Nurlayla Ratri

05 - Nov - 2022, 11:46

Ilustrasi darah. (Foto: halodoc)
Ilustrasi darah. (Foto: halodoc)

JATIMTIMES - Pendakwah sekaligus dokter dr. Zaidul Akbar kembali membagikan resep herbalnya bagi yang ingin melenturkan pembuluh darah dan pengencer darah. Bahan-bahannya pun mudah didapatkan di dapur kalian.

Jadi bagi kalian yang ingin kembali sehat tidak perlu merogoh kocek yang dalam. Namun cukup bahan yang di dapur dan menghindari obat-obat kimia. 

Kalian cukup menyiapkan beberapa bahan di dapur, di antaranya:

1. Bawang putih 2 siung sedang diiris tipis

2. Jahe 2 jempol dewasa dipotong tipis

3. Kayu manis se kelingking dewasa

4. Jeruk nipis 1/2 dipotong-potong menjadi dadu, lalu buang bijinya.

Jika kalian sudah menyiapkan bahannya, kalian tinggal memasaknya dengan air 300 mililiter dengan api sedang. 

“Jangan mendidih, cukup sampai keluar aroma dan tunggu sampai hangat,” ucap dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga : 30 NCTzen Pingsan, Konser NCT 127 Dihentikan Sebelum Waktunya 

dr. Zaidul Akbar menjelaskan, jika ramuan tersebut bisa untuk 2 kali minum. Dengan resep herbal tersebut ternyata memiliki beragam manfaat bukan hanya melenturkan pembuluh darah dan pengencer darah.

Namun bisa menguatkan metabolisme, menguatkan pencernaan, mengurangi lemak Idl, memperbaiki keseimbangan gula darah, menguatkan jantung, sumber antioksidan, sumber vitamin c, dan melancarkan pencernaan.

“Untuk yang darahnya kental bisa pake resep ini atau yang pencernaannya bermasalah juga bisa,” terang dr. Zaidul Akbar.

Bagi yang darahnya mengalami pengentalan dan pencernaannya bermasalah, bisa tambahkan sedikit garam mineral non refinasi. Kalian bisa meminumnya selama 7-14 hari, 2x sehari dengan takaran air di atas.


Topik

Kesehatan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Tulungagung Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

Nurlayla Ratri