Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Pastikan Perkantoran Terapkan Prokes, Pemkot Kediri Gelar Sidak

Penulis : Bambang Setioko - Editor : Dede Nana

20 - Jan - 2021, 19:08

Penegakan disiplin protokol kesehatan tidak hanya dilakukan di café, warung, mall, dan di jalan saja. Melainkan, lingkungan perkantoran yang ada di Kota Kediri, juga tak luput dari pantauan petugas. (Foto: Ist)
Penegakan disiplin protokol kesehatan tidak hanya dilakukan di café, warung, mall, dan di jalan saja. Melainkan, lingkungan perkantoran yang ada di Kota Kediri, juga tak luput dari pantauan petugas. (Foto: Ist)

KEDIRITIMES - Penegakan disiplin protokol kesehatan (prokes) tidak hanya dilakukan di kafe, warung, mall, dan di jalan saja. Melainkan, lingkungan perkantoran yang ada di Kota Kediri juga tak luput dari pantauan petugas.

“Hari ini Satpol PP bersama jajaran Polres Kediri Kota dan juga TNI mengevaluasi dan melakukan sidak beberapa perkantoran perbankan tentang pelaksanaan protokol kesehatan di lingkungan kantor,” ungkap Eko Lukmono Kepala Satpol PP Kota Kediri, Rabu,(20/1/2021).

Baca Juga : Pegawai BKAD Terpapar Covid, Pelayanan di Pemkab Malang Beralih ke Online

Sidak perkantoran yang dilakukan ini, dilakukan di sepanjang Jalan Brawijaya Kota Kediri. “Jadi kami melakukan sidak perkantoran di sepanjang Jalan Brawijaya. Diantaranya kantor KPP Pratama, Bank BCA dan Bank BNI,” imbuhnya.

Dalam pelaksanaannya, petugas gabungan tersebut mengkonfirmasi setiap kepala kantor yang bertanggung jawab tentang penerapan prokes di lingkungan kantornya. Hal-hal tersebut meliputi, cek suhu tubuh bagi setiap orang yang masuk, kewajiban penggunaan masker, penerapan jaga jarak aman, hingga memastikan jumlah pengunjung yang harus dibatasi.

“Sejauh ini tidak ditemukan pelanggaran-pelanggaran protokol kesehatan. Alhamdulillah semua berjalan dengan baik sesuai dengan surat edaran Wali Kota Kediri yang berlaku tentang penerapan protokol kesehatan,” jelasnya.

Meski demikian, ia menegaskan terutama kepada bagian keamanan, tidak jemu-jemu untuk mengingatkan setiap orang, baik itu pengunjung maupun pegawai kantor tentang pentingnya menerapkan prokes. 

“Kami pesan untuk para security ini, bekerja sedikit lebih ekstra kaitannya dengan protokol kesehatan demi kebaikan bersama,” ujarnya.

Saat dikonfirmasi tentang sidak lanjutan di lingkungan perkantoran, Eko menegaskan bahwa kegiatan tersebut akan terus berlanjut. 

“Yang jelas iya, karena penerapan protokol kesehatan tidak hanya wajib diterapkan pada malam hari saja. Siang hari pun juga wajib, apalagi di kegiatan-kegiatan perkantoran ini utamanya,” tegasnya.

Baca Juga : Tingkatkan Ketertiban LHKPN, KPK Keluarkan SE Ini

Lebih lanjut ia berharap supaya masyarakat tetap waspada dan tidak lengah. “Saya sampaikan kita masih dikondisi pandemi. Jadi saya mengajak masyarakat untuk selalu waspada dan selalu tertib untuk menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah Kota Kediri,” pungkasnya.

 

 

 


Topik

Pemerintahan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Tulungagung Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Bambang Setioko

Editor

Dede Nana