Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Hukum dan Kriminalitas

Dikeroyok Tetangga, Warga Jember Tewas di Lapangan

Penulis : Moh. Ali Mahrus - Editor : Nurlayla Ratri

09 - Feb - 2020, 10:21

Jenazah korban saat di kamar RSUD dr. Soebandi Jember. (Foto: Dokumen JemberTIMES)
Jenazah korban saat di kamar RSUD dr. Soebandi Jember. (Foto: Dokumen JemberTIMES)

Konflik antar warga yang terjadi di Desa Mojosari, Puger, Jember pada Sabtu (8/2/2020) malam berakhir tragis. Satu korban meninggal dalam insiden yang berlangsung di lapangan desa itu. 

Warga awalnya digegerkan dengan pengeroyokan yang dilakukan Aziz (20), warga Dusun Jadungan bersama kawan-kawannya terhadap Madi, warga Dusun Krajan. Keduanya berasal dari desa yang sama yakni Desa Mojosari, Puger.

Akibat dari pengeroyokan yang dilakukan Aziz dan kawan-kawannya, Madi harus meninggalkan istri dan anak semata wayangnya untuk selama-selamanya. Madi meninggal saat mendapatkan perawatan di Klinik Graha Puger Sehat, selanjutnya jenazah korban dibawa ke RSD dr. Soebandi Jember untuk dilakukan otopsi.

“Korban mengalami luka lengan kanan, tembus dan mengenai urat nadinya terputus akibat sabetan clurit yang dibawa oleh pelaku bersama kawan-kawannya,” ujar petugas Polsek Puger yang enggan dituliskan namanya, kepada wartawan.

Pelaku sendiri berhasil diamankan petugas beserta barang bukti sebilah clurit. “Saat ini pelaku masih diperiksa dan dimintai keterangan, untuk mengetahui motif pelaku melakukan penganiayaan terhadap korban hingga mengakibatkan korban meninggal dunia,” pungkasnya. (*)

 


Topik

Hukum dan Kriminalitas jember berita-jember Konflik-antar-warga korban-meninggal-dikeroyok


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Tulungagung Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Moh. Ali Mahrus

Editor

Nurlayla Ratri