Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Somasi Telah Di Layangkan LSM Bintara Sebulan Sebelum OTT

Penulis : Anang Basso - Editor : Lazuardi Firdaus

19 - Jun - 2017, 12:24

Surat Somasi yang Dikirim LSM Bintara pertanyakan Anggaran Pendidikan 52 M tahun 2017 / Foto : Tulungagung TIMES
Surat Somasi yang Dikirim LSM Bintara pertanyakan Anggaran Pendidikan 52 M tahun 2017 / Foto : Tulungagung TIMES

Ketua LSM Bintara, Ali Shodik menegaskan bahwa pihaknya telah mengirimkan surat somasi ke Dinas Pendidikan Tulungagung terkait anggaran pendidikan tahun 2017 senilai 52 Miliar Rupiah. Bahkan Surat Somasi yang dimaksud telah dikirim sebulan lalu, jauh sebelum proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang akhirnya terbukti ada pungli dan OTT. 

"Sudah saya kirimkan, tapi belum di tanggapi. Dana sebesar itu jika di gunakan dengan benar maka sekolah tidak perlu menarik biaya sepeserpun. Tidak perlu ada pungli dan harus ada yang kena OTT," ungkap Shodik. 

Shodik mengaku heran dengan masih adanya pungli dan bahkan ada yang tertangkap tangan oleh tim tipidkor Polres Tulungagung. Pasalnya, jika uang 52 Miliar digunakan dengan benar dan transparan maka program bupati dan wakil bupati untuk menggratiskan biaya pendidikan dasar 9 tahun bisa mencukupi. 

"Apalagi ini (OTT) terjadi di SMPN yang masuk dalam pendidikan dasar 9 tahun, maka dunia pendidikan memprihatinkan,"

LSM Bintara mendorong proses hukum terus berjalan dan pihaknya mengawal pihak kepolisian untuk mengungkap otak kebijakan menarik uang partisipasi di sekolah yang terkena OTT. 

"Wakasek dan guru itu tidak punya kebijakan, mereka saya kira hanya menjalankan perintah saja," pungkasnya. 


Topik

Peristiwa Surat-Somasi LSM-Bintara Anggaran-Pendidikan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Tulungagung Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anang Basso

Editor

Lazuardi Firdaus